Liverpool - Liverpool akhirnya menang 1-0 atas tamunya, Portsmouth. Gol tunggal tersebut diciptakan oleh Steven Gerrard melalui titik putih.
Pertandingan yang berlangsung di Stadion Anfield, Kamis (30/10/2008) dinihari WIB, ini merupakan pertandingan pertama bagi Tony Adams sebagai pembesut Portsmouth usai menggantikan Harry Redknapp yang kini menukangi Tottenham Hotspur. 45 menit pertandingan babak pertama berjalan ia sukses membawa timnya mengimbangi permainan The Reds.
sementara itu di kubu Liverpool sejumlah peluang tercipta dengan yang pertama dimiliki oleh Dirk Kuyt pada menit 10. namun, sepakan kaki kanannya di dalam kotak penalti menyambut umpan Alvaro Arbeloa masih bisa diselamatkan oleh kiper David James.
Semenit kemudian giliran Lucas Leiva yang memiliki peluang. Sial baginya, sepakan kerasnya masih melambung di atas mistar gawang Pompey. Hingga babak pertama berakhir skor 0-0 tetap tak berubah.
Gol Liverpool baru tercipta di babak kedua, tepatnya ketika laga memasuki menit 76. "Si Merah" dihadiahi tendangan penalti setelah Bouba Diop melakukan handsball di kotak terlarang. Dengan tenang, eksekusi Gerrard pun membawa tuan rumah unggul 1-0.
Hasil ini membawa Liverpool semakin mantap di puncak klasemen sementara Premier League.
(by.Rossi Finza Noor - detiksport, http://www.detiksport.com/sepakbola/)
sementara itu di kubu Liverpool sejumlah peluang tercipta dengan yang pertama dimiliki oleh Dirk Kuyt pada menit 10. namun, sepakan kaki kanannya di dalam kotak penalti menyambut umpan Alvaro Arbeloa masih bisa diselamatkan oleh kiper David James.
Semenit kemudian giliran Lucas Leiva yang memiliki peluang. Sial baginya, sepakan kerasnya masih melambung di atas mistar gawang Pompey. Hingga babak pertama berakhir skor 0-0 tetap tak berubah.
Gol Liverpool baru tercipta di babak kedua, tepatnya ketika laga memasuki menit 76. "Si Merah" dihadiahi tendangan penalti setelah Bouba Diop melakukan handsball di kotak terlarang. Dengan tenang, eksekusi Gerrard pun membawa tuan rumah unggul 1-0.
Hasil ini membawa Liverpool semakin mantap di puncak klasemen sementara Premier League.
(by.Rossi Finza Noor - detiksport, http://www.detiksport.com/sepakbola/)
Tidak ada komentar:
Posting Komentar